Rabu, 14 April 2010

Bunga Wijaya Kusuma


Bunga Wijaya Kusuma memang bunga yang indah dan unik,untuk melihat bunganya mekar saja diperlukan kesabaran. nama latin Bunga Wijaya Kusuma ini adalah Epiphylum Anguliger yg ternyata adalah termasuk golongan kaktus. Sementara arti dari nama bunga Wijaya Kusuma ini sangat indah yaitu bunga kemenangan

Bunganya Wijaya kusuma berwarna putih dan sangat harum, namun sayangnya tanaman ini sangat jarang berbunga. Biasanya bunga ini berbunga hanya setahun sekali pada musim hujan dan berkembang mekar di malam hari dengan indahnya namun mekarnya tidak bertahan lama hanya sekitar 4 jam dan Biasanya Bunganya mulai merekah sejak matahari terbenam benar benar mencapai puncak mekar pada tengah malam.
Selain untuk daya tarik seperti yang saya tuliskan di postingan sebelumnya konon Menurut kepercayaan jawa, siapa yang menyaksikan bunga ini mekar... maka dia akan mendapat berkah dan rejekinya bertambah lancar :)
Dalam mitos Hindu, bunga Wijaya Kusuma dimiliki oleh Sri Kresna yang memiliki khasiat dapat menghidupkan kembali orang yang sudah mati. Secara ilmiah bunga Wijaya Kusuma ini diyakini berkhasiat sebagai anti radang, penghenti pendarahan, obat batuk, obat asma, nyeri lambung, peluruh dahak dll. Pemakaiannya biasanya bunga direbus dan airnya diminum. Bunga Wijayakusuma rasanya manis, sifatnya netral, namun batangnya rasanya asin.
Karena konon bunga ini Asal muasalnya adalah dari hutan belantara tropis Amerika Selatan yang teduh, maka sebaiknya jika anda memelihara bunga ini tempatkanlah di lingkungan yang terlindung dari sengatan matahari secara langsung

Tidak ada komentar:

Posting Komentar